VISI
"Mewujudkan kesejahteraan Keluarga, pemberdayaan Masyarakat yang didasarkan kesetaraan dan keadilan gender."
Guna mencapai cita-cita serta tujuan Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyrakat dan Perempuan Kabupaten Tanjung Jabung Barat ,harus diungkapan dalam bentuk makro atas keinginan yang hendak dicapai, keinginan juga menjadi komitmen bersama untuk mewujudkannya.
Pada dasarnya potensi dan dukungan yang dimiliki menjadi pondasi dalam mencapai cita-cita yang ingin dicapai secara berkesinambungan, aktualisasi pencapaian cita-cita teresebut dituangkan dalam visi Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
MISI
Misi merupakan penjabaran dari visi Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan Kabupaten Tanjung Jabung Barat .Misi merupakan pernyataan penetapan tujuan dan sasaran yang ingin dicapai,adapun misi Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyrakat dan Perempuan Kabupaten Tanjung Jabung Barat yaitu:
- Peningkatan tata kelola Pemerintahan dan Sumber Daya aparatur
- Meningkatkan dan mengembangkan upaya pelayanan KB dan kesehatan Reproduksi kepada Masyarakat
- Membina dan mengembangkan Peran,Fungsi dan Tugas Keluarga dalam mewujudkan ketahanan keluarga
- Meningkatkan dan mengembangkan,memperkuat ketahanan Masyarakat,Teknologi tepat guna,Sosial Budaya dan adat Istiadat didalam Masyarakat
- Meningkatkan dan mengembangkan kualitas hidup Perempuan dan Pengarustamaan Gender dalam bidang Sosial,Ekonomi,Budaya maupun Politik
- Meningkatkan dan Mengembangkan usaha kesejahteraan dan Perlindungan Anak terutama dalam pemenuhan dan Pemeliharaan hak anak